
Bukan hanya organ dalam yang perlu dijaga kesehatannya, menjaga kesehatan kulit sebagai organ terluar dari tubuh juga sama pentingnya agar terbebas dari penyakit-penyakit kulit. Kulit yang sehat akan membuat anda nampak lebih segar, yang pasti akan membuat penampilan semakin menarik. Hal itu juga bukti bahwa selama ini anda selalu memperhatikan kesehatan seluruh tubuh.
5 Makanan untuk menjaga kesehatan kulit
Ada berbagai macam metode untuk membuat kulit tetap sehat, salah satu caranya ialah dengan mengonsumsi 5 makanan ini:
1. Buah-buahan
Buah-buahan merupakan makanan dari alam yang telah terbukti menyehatkan. Adapun buah-buahan yang disarankan untuk dikonsumsi yaitu buah yang berwarna cerah. Anda dapat memilih apel, strawberri, anggur, dan sebagainya. Buah-buahan tersebut memiliki banyak vitamin serta antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari radikal bebas yang menyebabkan penuaan dini jika tak ditangani. Vitamin C yang banyak ditemui pada buah-buahan juga akan sangat bagus untuk kulit.
2. Sayuran hijau

Memiliki banyak vitamin B, C, serta E menjadikan sayuran hijau termasuk makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi. Sayuran hijau seperti bayam, daun pepaya, sawi, dan sebagainya mengandung antioksidan yang berperan melindungi kulit dari kerusakan atau penuaan dini yang disebabkan oleh radikal bebas.
3. Biji-bijian dan serealia
Selenium yang terdapat pada biji-bijian dan serealia dapat diandalkan mencegah kulit mengalami kerusakan karena terus terpapar oleh polusi di sekitar. Contoh dari biji-bijian, yaitu: biji bunga matahari, biji labu, wijen, dan masih banyak lagi. Sedangkan gandum, oatmeal, dan beras merah masuk dalam jenis serealia.
4. Ikan dan beberapa jenis hewan laut
Hewan laut memiliki kandungan omega 3 dan omega 6 yang tinggi. Asam lemak tersebut dibutuhkan tubuh untuk menjaga kadar minyak dalam kulit agar senantiasa lembab sehingga terbebas dari masalah kulit kering. Selain itu, hewan laut seperti tiram ternyata juga memiliki kandungan mineral seng yang akan membantu meregenerasi kulit yang akan membuat kulit tampak awet muda.
5. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan memiliki kandungan asam lemak esensial, vitamin E dan zat lainnya yang dapat melindungi kulit agar tak mengalami kerusakan karena pancaran sinar ultraviolet dari matahari. Diantara kacang-kacangan yang terkenal khasiatnya untuk merawat kulit ialah kacang almond.
Itulah 5 makanan yang baik jika dikonsumsi karena memiliki banyak nutrisi yang berfungsi menjaga kesehatan kulit. Selain ke-5 makanan di atas, penuhi juga kebutuhan minum anda setiap harinya. Mengonsumsi air putih secara cukup juga menjadi salah satu syarat agar kulit selalu sehat.