
6 Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Tradisional Warisan Nenek Moyang – Di antara sekian banyak penyakit, sakit gigi termasuk salah satu penyakit yang paling menjengkelkan. Bagaimana tidak, sakit gigi menyebabkan kita tidak bisa menikmati makanan kesukaan kita, tidak bisa berkonsentrasi dan berbagai kekesalan lain yang timbul karena sakit gigi.
Cara mengobati sakit gigi yang sering dilakukan adalah minum obat penghilang nyeri sakit gigi. Sebenarnya obat tersebut tidak mengobati sakit gigi, tapi hanya menghilangkan nyeri dalam beberapa waktu saja. Hal yang lebih fatal dari seringnya mengonsumsi obat sakit gigi adalah fakta bahwa obat tersebut dapat menyebabkan tubuh menjadi kebal terhadap reaksi obat itu sendiri. Hal tersebut mengakibatkan khasiat dari obat tersebut menjadi semakin berkurang untuk Anda. Dan akhirnya ketika sakit gigi datang lagi, Anda harus mengonsumsi obat tersebut dalam jumlah lebih banyak agar sembuh dari sakit gigi.
Kali ini kami akan berbagi Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Tradisional. Alam di sekitar kita sudah menyediakan obat untuk mengatasi berbagai macam penyakit, termasuk obat sakit gigi. Bagaimana cara mengobati sakit gigi secara tradisional? Apa yang dapat digunakan untuk menyembuhkan sakit gigi? Simak tips kami berikut ini:
6 Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Tradisional
Semua bahan alami untuk mengobati sakit gigi dalam tips ini dapat ditemukan di dapur. Mungkin selama ini Anda tidak mengetahui bahwa beberapa bumbu dapur mengandung zat aktif yang dapat menyembuhkan sakit gigi. Beberapa bahan alami untuk menyembuhkan sakit gigi diantaranya adalah es batu, bawang putih, bawang merah, jeruk nipis, minyak cengkeh dan garam. Cara penggunaannya akan kami jelaskan di bawah ini:
1. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Es Batu:
Cara menyembuhkan sakit gigi menggunakan es batu adalah dengan menggunakan sepotong kecil es batu, lalu letakkan di antara ibu jari dan jari telunjuk. Pijat secara perlahan pada bagian tersebut. Setelah beberapa saat, sakit gigi akan berangsur-angsur sembuh.
Pemijatan menggunakan es balok akan bereaksi terhadap sel-sel syaraf yang terdapat di ibu jari dan telunjuk. Sel syaraf pada ibu jari dan telunjuk tersebut berhubungan langsung dengan pusat syaraf dan akan mengurangi sakit gigi sebanyak 60% hingga 90%.
2. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Bawang Putih:
Potong 1 siung bawang putih, lalu taburi dengan garam. Kunyah secara perlahan menggunakan bagian gigi yang sakit. Beberapa saat berikutnya sakit gigi Anda akan berangsur-angsur sembuh.
3. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Bawang Merah:
Sedikit berbeda dengan bawang putih, bawang merah mengandung zat anti kuman. Jadi perpaduan bawang putih dan bawang merah yang dilakukan berkelanjutan akan meredakan dan mengobati sakit gigi.

4. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Jeruk Nipis:
Untuk menyembuhkan sakit gigi menggunakan jeruk nipis, peraslah 1 buah jeruk nipis, lalu gunakan air perasan tersebut untuk dioleskan pada gigi yang sakit. Ulangi langkah tersebut setiap 10 menit. Lakukan beberapa kali hingga sakit gigi Anda sembuh. Selain banyak mengandung vitamin C, air perasan jeruk nipis juga berfungsi sebagai pereda sakit gigi.
5. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Minyak Cengkeh:
Minyak cengkeh ampuh untuk meredakan dan mengobati sakit gigi. Oleskan minyak cengkeh pada gigi menggunakan kapas. Jika Anda dapat menahan rasa sakit, gigitlah secara perlahan kapas yang sebelumnya sudah ditetesi minyak cengkeh menggunakan gigi yang sakit selama 15 menit.
6. Cara Menyembuhkan Sakit Gigi Menggunakan Garam:
Kandungan yodium pada garam bermanfaat untuk meringankan sakit gigi. Siapkan segelas air hangat, lalu taburkan sesendok garam. Aduk sampai larut, lalu gunakan larutan tersebut untuk berkumur. Berkumurlah selama berulang-ulang dalam beberapa waktu sampai sakit gigi Anda sembuh.
Demikianlah Tips Cara Mengobati Sakit Gigi Secara Tradisional. Cara-cara tersebut tentu sudah terbukti karena merupakan tips warisan orang tua kita zaman dulu, dimana waktu itu belum tersedia obat sakit gigi seperti obat-obat yang dapat kita beli di apotek saat ini. Terima kasih sudah berkunjung. Bookmark situs kami dan nantikan tips kesehatan kami berikutnya.