
Infosehatkeluarga.com | Handbody Untuk Kulit Kering dan Keriput – Jika Anda seseorang yang peduli terhadap kesehatan kulit, sudah tentu Anda harus memulai dari pola hidup yang sehat, seperti olah raga yang teratur, cukup beristirahat, tidak mero**kok, dan mengutamakan makan sayur serta buah-buahan.
Selain dari pola hidup sehat, Anda juga perlu untuk lebih menghindari matahari pada siang hari. Jika Anda sudah selalu membiasakan untuk menggunakan sunscreen dengan SPF tinggi itu setiap kali akan terpapar matahari saat siang bolong, Anda juga sudah cukup benar. (Baca juga: Lindungi kulitmu dari sinar matahari dengan SPF).
Langkah selanjutnya yang dapat Anda lakukan ialah menggunakan body cream setiap kali seusai mandi dan sebelum tidur. Menggunakan body cream seusai mandi dapat mencegah kulit kering.
Sedangkan, penggunaan body cream pada malam hari lebih ditujukan untuk regenerasi kulit. Saat ini produk–produk kecantikan, seperti body cream sudah tersebar banyak di berbagai toko kecantikan dengan beragam merk atau brand.
Memang benar, tidak ada produk body cream yang mampu 100% menghentikan proses penuaan. Namun kita dapat memperlambat proses tersebut dengan menggunakan produk yang tepat.
Handbody Untuk Kulit Kering dan Keriput
Menurut majalah InStyle, ada beberapa produk body cream yang mampu secara ampuh menghambat proses penuaan, seperti TATCHA, PHILOSOPHY, LANCER, dan lain-lain. Anda dapat menyimaknya sebagai berikut.
TATCHA Indigo Soothing Silk Body Butter
Anda pasti akan terpukau oleh kemasan dari body cream yang berwarna ungu elegan ini, karena ternyata produk ini dapat bekerja secara nyata untuk melembabkan kulit Anda. Bahkan TATCHA ini cocok digunakan bagi orang dengan kulit yang sensitif sekaligus.
Hal yang lebih mengejutkan lagi, yaitu produk ini dapat digunakan untuk mengobati iritasi, radang kulit, penyakit kulit, dan eksim. TATCHA mampu melakukan itu semua, karena diperkaya oleh antioksidan yang tinggi.
Antioksidan tersebut juga berguna untuk menghambat proses penuaan kulit dan melawan keriput. TATCHA juga mampu menyerap secara cepat masuk ke dalam kulit. Anda juga tidak perlu khawatir dengan warnanya yang berwarna ungu, sekali Anda mengoleskannya pada kulit, krim ini tidak akan meninggalkan warna ungu pada kulit Anda.
PHILOSOPHY Amazing Grace Firming Body Emulsion

Salah satu Handbody Untuk Kulit Kering dan Keriput ialah PHILOSOPHY Amazing Grace Firming Body Emulsion.
Pelembab yang mewah dan dilengkapi dengan wewangian yang menakjubkan berupa aroma feminine yang indah dari Amazing Grace. Pelembab ini berfungsi menghidrasi, merevitalisasi kulit, dan mengencangkan kulit.
Diperkaya dengan shea butter dan minyak alami, seperti zaitun dan macadamia, formula yang dicintai kulit ini mampu melembutkan dan menenangkan, sekaligus membantu mengisi dan mempertahankan penghalang kelembaban alami kulit untuk kulit yang terasa lembut bak beludru, yang tidak pernah berminyak.
Ia juga memiliki campuran antioksidan kuat yang membantu melindungi kulit dari serangan radikal bebas yang berasal dari lingkungan dan memperindah tone kulit.
Baca juga: 8 Tips Merawat Kulit Kering dan Kusam
LANCER
LANCER merupakan salah satu body cream yang cocok digunakan untuk segala jenis kulit, seperti normal, berminyak, kombinasi, kering, dan sensitif. Pelembab ampuh ini berperan sebagai perawatan antiaging bagi tubuh.
Krim perawatan ini memanfaatkan 10% asam glikolat untuk membantu memperbaiki tampilan tekstur kulit, tone, dan warna kulit. Campuran unik dari minyak marula, ekstrak kigelia, dan minyak biji melon Kalahari mampu memberikan hidrasi yang intensif guna mengembalikan dan menjaga tingkat kelembapan kulit.
Aveeno Positively Ageless Anti-Aging Firming Body Lotion
Aveeno Positively Ageless Anti-Aging Firming Body Lotion juga merupakan salah satu Handbody Untuk Kulit Kering dan Keriput. Body lotion ini mengandung bahan alami aktif dari jamur Shitake yang berperan sebagai pengencang kulit dan penjaga elastisitas kulit.
Banyak konsumen yang mengatakan bahwa hanya dengan penggunaan selama 2 minggu, mereka telah merasakan peningkatan kekencangan pada kulit. Pelembab ini memiliki tingkat keharuman yang tergolong lembut.
Dr. Barbara Sturm Antiaging Body Cream
Produk yang satu ini harganya berkisar pada $105. Di dalamnya terkandung bunga almond putih dan elderberry yang berguna untuk mengencangkan kulit. Selain itu, krim ini juga diperkaya dengan antioksidan dan anti-inflamasi.
Produk yang diciptakan oleh Dr. Barbara Sturm dikenal sangat mutakhir dalam melawan garis kerut penuaan. Tak hanya itu, krim ini juga dapat membantu melindungi kulit dari agresi lingkungan yang dapat mempercepat tanda-tanda penuaan.
Dalam seminggu, penggunaan dua kali sehari, banyak konsumen yang merasakan bahwa lengan mereka terasa lebih halus dan kulit mereka terlihat lebih kencang.
Palmer’s Cocoa Butter Formula
Handbody Untuk Kulit Kering dan Keriput selanjutnya ialah Palmer’s Cocoa Butter Formula. Rahasia dari krim ini ialah mampu meleleh tepat di bawah suhu tubuh, maka dari itu, begitu Anda menerapkan formula Cocoa Butter Palmer untuk kulit Anda, ia akan menyerap secara mendalam dan merata untuk membuat kulit Anda halus seperti sutra.
Sebenarnya, produk pelembab yang satu ini sudah sejak lama diproduksi dengan konsentrasi cocoa butter yang tinggi. Jika Anda mengalami kulit kasar atau pecah–pecah, maka produk ini merupakan yang paling cocok untuk dipakai, karena selain mengandung cocoa butter, ia juga mengandung vitamin E.
Palmer’s Cocoa Butter ini juga diformulakan untuk menghilangkan stretch mark dan bekas luka. Ideal bagi kulit yang sangat memerlukan hidrasi yang mendalam dan mampu bertahan dalam waktu 24 jam. Produk ini juga dapat digunakan pada bagian tumit yang pecah–pecah dan lutut yang kasar.
CeraVe Moisturizing Cream
CeraVe memiliki kemasan yang bisa dibilang biasa saja atau justru kurang menarik dibandingkan dengan produk body cream lainnya. Walaupun demikian, produk ini termasuk ke dalam produk yang mutakhir bagi kulit sangat kering yang membutuhkan hidrasi yang instan.
CeraVe dapat menyerap dengan sangat cepat masuk ke dalam kulit dan bersifat non-komedogenik. Tak hanya dapat digunakan untuk menghidrasi badan, dalam musim dingin, produk ini juga dapat digunakan pada bagian wajah. (Pelajari 14 Perawatan Kulit Wajah Kering)