
Buah Apel seperti yang pada umumnya kita sudah mengenalnya merupakan salah satu buah-buahan yang masih berhubungan atau masih dalam satu keluarga dengan Mawar. Memiliki rasa manis bercampur sedikit rasa asam, buah Apel yang sudah matang biasanya memiliki warna merah, beda jika buah Apel tersebut masih belum matang, apel akan berwarna hijau atau kuning. Apel malang merupakan salah satu yang terkenal di daerah jawa timur.
Khasiat apel malang (Ilustrasi/Republika)Buah Apel hijau yang menjadi karakteristik dari Apel malang memiliki banyak manfaat diantaranya mengandung vitamin C yang tinggi dan juga kaya kandungan antioksidan. Banyak diantaranya jenis apel yang ada di daerah malang diantaranya :
Apel Malang Manalagi
Biasanya apel yang belum matang akan berwarna hijau atau kuning namun untuk jenis Apel yang satu ini berbeda. Apel Manalagi buahnya akan tetap berwarna hijau kekuning-kuningan ketika sudah matang. Buah yang berbentuk jorong dengan pangkal dan pucuk berlekuk ke dalam. Karakteristik daging buahnya yang berwarna putih segar, halus dan mengandung banyak air sehingga ketika kita menggigitnya akan terasa sekali rasa khas dari Apel Malang Manalagi. Apel ini sendiri memiliki aroma sangat kuat jika dilihat secara fisik ketika belum dipetik tangkainya berwarna kelabu dan kecil. Untuk dapat merasakan rasa khas dan khasiat Apel Malang Manalagi anda dapat berkunjung ke kota Malang.
Apel Rome Beauty
Apel kota Malang yang terkenal lainnya ialah jenis Apel Rome Beauty. Apel ini memiliki karakteristik yang hampir sama dengan Apel Malang Manalagi, juga memiliki warna hijau hanya saja ditambah dengan semburat (bercak) warna merah. Warna daging buah Apel Rome Beauty ialah putih kehijauan. Apel ini juga memiliki banyak sekali kandungan mineral. Dan rasa khas dari Apel ini akan terasa lebih nikmat jika langsung dicoba di daerah pegunungan kota Malang yang sejuk.
Beberapa Khasiat dari mengonsumsi buah Apel yang sudah disebutkan di atas ialah buah Apel memiliki kandungan vitamin A, B, dan C serta zat mineral diantaranya klor, zat besi, fosfor, kalsium, belerang, magnesium, natrium, silicon, serta potassium. Vitamin A dari buah Apel lebih besar 50% dari buah Jeruk sehingga cocok untuk menjaga kesehatan mata anda.
Buah Apel sangat berkhasiat untuk menyembuhkan beberapa penyakit ringan seperti batuk dan sembelit (pencernaan terganggu) dan mencegah datangnya penyakit berat seperti ginjal, karena buah Apel ini juga dapat menghancurkan batu ginjal. Tapi ingat ya kesembuhan datangnya hanya dari Tuhan Yang Maha Kuasa, kita hanya perlu berusaha untuk menjaga tubuh yang sudah dititipkan pada kita. Dan banyak diantaranya yang sudah disediakan oleh Tuhan untuk kita supaya bisa terus menjaga kesehatan tubuh diantaranya buah Apel ini. Jadi bagaimana guys, apakah Apel akan masuk list sajian makanan kalian ? Semoga tulisan ini bermanfaat ya.