
Vitamin merupakan zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Vitamin dibutuhkan dalam proses pertumbuhan dan fungsi tubuh agar berjalan normal. Jumlah vitamin yang dibutuhkan tubuh hanya dalam jumlah sedikit, akan tetapi tubuh membutuhkannya selalu dan dengan jumlah yang pas. Kelebihan dan kekurangan vitamin tidaklah baik bagi tubuh.
Kekurangan vitamin dapat menyebabkan proses pada tubuh tergantung. Terutama pada anak- anak yang dapat menyebabkan proses pertumbuhannya terganggu. Begitu juga dengan kelebihan vitamin dapat menyebabkan tejadinya overdosis. Sehingga dapat terjadi efek negatif pada tubuh. Akan tetapi biasanya overdosis vitamin dari sumber bahan alami jarang ditemui, lebih sering ditemui dari suplemen multivitamin.
Kapan Kita Membutuhkan Suplemen Multivitamin?Multivitamin merupakan kombinasi dari beberapa vitamin tiga atau lebih yang terkandung dalam makanan atau sumber alami lainnya. Suplemen multivitamin dapat berupa tablet, pil, atau sirup yang mengandung vitamin yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan vitamin bagi tubuh jika kekurangan vitamin. Sumber vitamin yang terbaik bagi tubuh ialah yang berasal dari bahan- bahan alami. Seperti buah- buahan atau sayur- sayuran. Namun adakalanya tubuh membutuhkan suplemen multivitamin untuk melengkapi kebutuhan vitamin tubuh. Namun perlu diperhatikan bahwa tidak semua orang butuh suplemen vitamin. Bagaimanapun sumber makanan alami lebih baik ketimbang suplemen multivitamin.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengetahui kapan tubuh membutuhkan suplemen multivitamin terutama bagi anak- anak kita yang masih dalam pertumbuhan. Suplemen multivitamin terutama diberikan kepada:
- Mereka yang suka memilih- milih makanan. Mereka yang hanya suka makanan tertentu dan menghindari mengonsumsi sayur- sayuran dan buah- buahan. Tentu saja hal ini membuat mereka membutuhkan zat gizi tambahan berupa vitamin yang bisa dipadatkan dari suplemen multivitamin.
- Begitu juga bagi mereka yang vegetarian. Para vegetarian tentu membutuhkan suplemen multivitamin terutama B12.
- Suplemen multivitamin dibutuhkan bagi yang memiliki pola makan yang salah. Pola makan yang salah tentu kurang memperhatikan jumlah asupan gizi yang dibutuhkan tubuh. Mereka yang memiliki pola makan yang salah hanya lebih mengutamakan selera makanan dan kurang memperhatikan zat gizi yang terkandung pada makanan tersebut. Termasuk bagi mereka yang suka makan makanan siap saji.
- Cara pengolahan makanan yang salah dapat mengurangi jumlah vitamin pada makanan tersebut. Baik dari segi penyimpanan, persiapan, pengolahan hingga penyajian makanan tersebut. Sehingga penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana cara pengolahan bahan makanan yang tepat agar tidak kehilangan zat gizinya terutama vitamin, karena biasanya jumlahnya sedikit terkandung dalam bahan makanan tersebut.
- Hidup di lingkungan berpolusi tinggi seperti di lingkungan perkotaan yang penuh asap kendaraan atau di sekitar lingkungan pabrik membuat mereka membutuhkan suplemen vitamin terutama yang mengandung antioksidan seperti vitamin A, C, dan E.
- Bagi pengidap penyakit infeksi dan kanker, serta dalam masa pengobatan tentu membutuhkan suplemen vitamin untuk lebih meningkatkan daya tahan tubuhnya. Begitu juga bagi mereka yang baru sembuh dari penyakit. disarankan mengonsumsi suplemen multivitamin jika kurang dapat dari makanan alami. Hal ini karena habis sakit terkadang selera makan masih kurang. Akan tetapi jika bisa dari sumber makanan alami, hal itu lebih baik.
- Bagi mereka yang mengalami stres juga disarankan mengonsumsi suplemen multivitamin terutama yang mengandung antioksidan.