Obat Batuk Anak – Pada umumnya, anak memang lebih rentan terkena batuk apalagi jika kekebalan tubuh anak lemah, jika salah makan pasti tubuh anak akan rentan terkena virus, maka dari itu bagi orang tua harus mengenali kesehatan anak anda, jadi apabila ada yang salah pada kesehatan anak anda sudah memiliki jalan keluar untuk penyembuhannya.
Seperti jika anak mengalami sakit batuk yang pasti membuat anda tidak tega melihat anak harus batuk setiap saat maka dari itu anda harus memilih obat batuk anak yang tepat, karena buat anak memang tidak boleh coba-coba apalagi untuk kesehatan.
Obat Batuk Anak
Jika batuk pada anak datang tiba-tiba, anda tidak perlu khawatir karena anda dapat membuat obat dari bahan tradisional sebagai penawar untuk batuk yang dialami anak anda, dan karena menggunakan bahan alami maka anda juga tidak perlu khawatir akan efek samping dari obat tersebut.
Obat Batuk Anak Alami
Untuk membuat ramuan obat batuk anak, anda dapat membuat dari bahan sebagai berikut:
1. Jahe Dan Kencur
Bahan :
- 1 cm jahe
- 1 cm kencur
- 1 gelas air putih
Cara membuat: memarkan jahe dan kencur, kemudian rebus dengan segelas air, anda dapat menambahkan juga air perasan 1 jeruk nipis dan 1 sendok makan madu. Setelah semua di aduk kemudian angkat. Setelah hangat, air di saring kemudian diminumkan pada anak
2. Jeruk Nipis
Bahan:
- 3 sdm air perasan jeruk nipis
- 3 sdm madu
- 5 sdm air matang
Cara membuat : campur semua bahan, kemudian di tim selama 30 menit. setelah itu dapat di konsumsi, untuk takaran anak umur 1 tahun cukup ½ sdt, sedangkan untuk anak berumur 2 tahun cukup 1 sdt. Untuk hasil yang terbaik maka obat diminum 2 kali sehari
3. Kencur
Bahan :
- 5 gr kencur
- 2 sdm air matang
- 1 sdm madu
Cara membuat : parut kencur, kemudian campur parutan dengan air matang aduk hingga rata, setelah itu saring ramuan dan tambahkan madu yang sudah disiapkan. Setelah itu dapat langsung dikonsumsi. Untuk pengobatan konsumsi 2 sampai 3 kali sehari.
Selain mengonsumsi obat batuk anak, anak juga perlu istirahat yang cukup dan harus mengonsumsi air putih yang cukup sehingga dapat menjaga metabolisme tubuh. Tetapi apabila selama 3 hari batuk pada anak tidak hilang maka segera periksakan ke dokter supaya langsung mendapatkan penanganan medis.
Baca juga:
Cara Alami Untuk Mengobati Batuk Berdarah
Obat Batuk anak Resep Dokter
Pada tahun 2008, FDA sangat merekomendasikan untuk tidak memberikan obat batuk dan pilek tanpa resep dokter kepada anak-anak di bawah usia 2 tahun.
Beberapa obat batuk anak yang harus menggunakan resep dokter ialah:
Ambroxol.
Beberapa waktu lalu, ketika berobat ke dokter di puskesmas, anak saya yang berusia 6 tahun diberikan obat Ambroxol tablet. inilah beberapa penjelasan mengenai obat batuk Ambroxol.
Ambroxol merupakan obat dari golongan mukolitik yang bekerja untuk mengencerkan dahak. Obat ini digunakan untuk mengobati kondisi dengan sekresi lendir yang abnormal, jadi obat ini diberikan untuk anak yang menderita batuk berdahak.
Penggunaan Ambroxol.
- Bronkitis
- Emfisema: Obat ini digunakan untuk meringankan kondisi sesak napas, batuk terus-menerus, dan radang saluran paru-paru dengan membuat dahak menjadi encer sehingga batuk mudah dikeluarkan.
- Trakeobronkitis: Obat ini digunakan dalam pengobatan simtomatik trakeobronkitis yang merupakan infeksi yang menyebabkan radang trakea (batang tenggorokan) dan saluran paru-paru. Ambroxol meringankan batuk berlebihan dan mengencerkan dahak yang kental.
Efek samping Ambroxol.
Obat batuk anak Ambroxol dapat menimbulkan efek samping antara lain:
- Mual dan muntah
- Diare
- Efek samping gastrointestinal
- Ruam kulit dan gatal-gatal
Jika Anda mengalami gejala efek samping ini secara terus menerus, maka sebaiknya hubungi dokter Anda.
Itulah beberapa di antara efek samping obat Ambroxol, mungkin masih ada efek samping yang lain. Mohon informasikan kepada dokter jika Anda mengalami reaksi negatif terhadap obat tersebut.
Dosis Ambroxol.
Obat ini termasuk dalam golongan obat keras dan harus diminum sesuai dengan petunjuk dokter. Jadi jangan membeli sendiri obat ini tanpa resep dokter.
Dari informasi di atas semoga dapat bermanfaat bagi pembaca, semoga dengan informasi tentang obat batuk anak dapat anda terapkan secara tepat untuk menghilangkan batuk pada anak anda.